Pawai Obor , Pawai Rutin Memperingati HUT RI
LINGGA - Sejak Indonesia telah merdeka 64 tahun yang silam, maka rakyat Indonesia menyambutnya dengan berbagai macam kegiatan untuk merefleksikan kebahagian mereka dalam memperingati hari ulang tahun negera tersebut. Pawai obor sebagai salah satu p
LINGGA - Sejak Indonesia telah merdeka 64 tahun yang silam, maka rakyat Indonesia menyambutnya dengan berbagai macam kegiatan untuk merefleksikan kebahagian mereka dalam memperingati hari ulang tahun negera tersebut. Pawai obor sebagai salah satu pawai rutin yang dilakukan setiap HUT RI.
Ratusan pelajar yang bergabung dari SMU sederajat hingga Sekolah Dasar ikut memeriahkan pawai obor yang dilaksanakan oleh pihak kecamatan Lingga. Tadi malam, Ahad(16/08/09) camat Lingga Nadar M.Ali membuka secara simbolis atas pelepasan pawai obor.
Pawai obor ini dimaksudkan salah satu penghormatan kepada para pejuang Indonesia dulu yang sangat sulit memperjuangkan negera Indonesia, apalagi perjuangan para pejuang dahulu menggunakan bambu runcing. Oleh sebab itu juga pawai obor ini dibuat dari bahan bambu/buluh sebagai tempat meletakkan apinya.
Dalam sambutannya Nadar berharap kepada generasi penerus sekarang ini mampu memberikan yang terbaik bagi negera kita ini dan menyambung pembangunan yang telah diperjuangkan oleh pejuang kita dahulu.***