Komandan Desa Yang Selalu Aktif Ditengah-tengah Warganya

Diterbitkan oleh Suroto pada Ahad, 3 Oktober 2021 11:56 WIB dengan kategori Daerah Jawa Tengah dan sudah 659 kali ditampilkan

BATANG - JATENG

Kepercayaan penuh yang diberikan kepada  warga desanya  menjadi tanggung jawab yang penuh oleh seorang kepala desa ,menjadikan Suko Wiyono seorang kepala desa adalah pilihan yang tepat bagi warga desa Gerlang kecamatan Blado kabupaten Batang.

Kepala desa ini selalu aktif di berbagai kegiatan baik di bidang musyawarah maupun kegiatan yang sifatnya gotong royong kali ini kegiatan pemerintah yang menjadikannya turun langsung di lapangan  .

Kegiatan program tentara manunggal membangun desa (TMMD) Reguler ke 112 Kodim 0736 membuatnya  tiap hari turun kelapangan guna  mendampingi para warga bersama satgas TNI  ikut gotong royong membangun akses jalan penghubung antara Dukuh Wonopriyo dan dukuh Gunungalang.

Hal ini diungkapkan oleh seorang Suko Wiyono mengapa tiap hari dirinya harus turun tangan , sebagai kepala desa saya  harus mempunyai rasa  tanggung jawab penuh kepada warga apalagi program itu menyangkut masalah pembangunan yang kita laksanakan di program TMMD yang diberikan kepada pemerintah daerah kepada Desa Gerlang ini ,'ucapnya Minggu (03/10/21).

Rasanya tidak ada henti hentinya berucap syukur dan berterima kasih  Harapan saya Jalan penghubung yang sudah lama  menjadi impian warga ini melalui para satgas TNI ,warga dan para elemen lainya yang sudah bekerja membantu dengan semangat  agar cepat rampung dan cepat dinikmati oleh warga, "pungkasnya.

Suroto Anto Saputro