Chelsea Pesta Lima Gol

Diterbitkan oleh pada Senin, 1 Februari 2016 09:16 WIB dengan kategori Olah Raga dan sudah 664 kali ditampilkan

Chelsea memastikan ke putaran kelima Piala FA 2015/16, dengan kemenangan 5-1 atas MK Dons. Setelah hattrick Oscar, dua gol tambahan masing-masing dicetak oleh Hazzard dan Bertrand Traore pada menit ke-55 dan 62.


Ini kali pertama bagi MK Dons menderita kekalahan telak hingga lima gol di Piala FA. Khusus untuk hattrick Oscar, tercatat sudah delapan kali hattrick yang tercipta di Piala FA tahun ini. Berbeda dengan musim lalu yang sukses menciptakan hingga tujuh hattrick.

Memasuki babak kedua, inisiatif serangan masih dilakukan Chelsea. skuat arahan Diego Costa dan kawan-kawan tampaknya belum puas dengan tiga gol kemenangan dan terus berusaha menambah perbendaharaan gol mereka.

Kembali, penyerang Chelsea, Eden Hazard hanya mampu menciptakan peluang emas pada menit ke-51. Tendangannya hanya menghampiri sisi kanan gawang kiper MK Dons, David Martin.

Setelah beberapa kali hanya bisa membuahkan peluang, Hazard akhirnya mampu mencetak gol melalui tendangan penalti pada menit ke-55. Penyerang timnas belgia itu dijatuhkan bek MK Dons, Jonathan Walsh, di dalam kotak penalti pada menit ke-54.

Ini merupakan gol pertama Hazzard, setelah dalam 29 penampilannya bersama Chelsea belum mampu mengemas gol.

 

Guus Hiddink memutuskan untuk memasukkan penyerang muda Chelsea, Bertrand Traore, menggantikan Costa pada menit ke-57. Sekadar informasi, Chelsea sempat berurusan dengan kasus transfer ilegal lantaran FIFA menengarai bahwa Traore dikontrak klub tersebut di bawah umur yakni sebelum 18 tahun.

Pada 59, tendangan Hall berhasil ditepis kiper "The blues", Thibault Courtois.

Keputusan Hiddink memasukkan Traore sangat tepat. Pemain asal Burkina faso itu mencetak gol kelima untuk Chelsea, memanfaatkan umpan Hazard dari sisi kanan pertahanan MK Dons. Ini merupakan gol debutan Traore setelah sebelumnya hanya merumput di Liga primer Inggris U-21.

Oscar yang mencetak hattrick untuk Chelsea, diistirahatkan Hiddink. Posisinya diganti oleh Willian yang dibeli Chelsea dari Anzhi Makhachkala. Hiddink juga menggantikan Hazard dengan Pedro Rodriguez pada menit yang sama.

Manajer MK Dons, menggantikan Josh Murphy dengan Jonathan Williams pada menit ke-67.

Chelsea terus mengintensifkan serangannya memasuki menit ke-70. Kali ini giliran Fabregas yang mencoba menusuk sisi kanan pertahanan lawan. Namun, tendangan gelandang asal Spanyol itu ditepis Martin.

Tepat di menit ke-75, wasit Jonathan Moss mengeluarkan kartu kuning kedua dari sakunya. Kali ini Joe Walsh yang mendapatkan peringatan.

Traore nyaris mencetak gol keduanya. Namun, umpan dari Baba Rahman di sisi kiri gagal dimanfaatkan pemain berusia 20 tahun tersebut.

Jordan Spence menjadi pemain kedua MK Dons yang mendapatkan kartu kuning pada laga tersebut, setelah melakukan pelanggaran.


Skuat Inti MK Dons (4-2-3-1):
David Martins; Lewington. Walsh, Mc Fadzean, Jordan Spence; Forster, Potter; Josh Murphy, carruthers, Rob Hall; Bowditch