Hari Ini, Gapensi Kampanye Hijau
TANJUNGPINANG -Gabungan Pengusaha Indonesia (Gapensi) Propinsi Kepulauan Riau akan melakukan aksi penghijauan di daerah kawasan hutan lindung Sungai Pulai hari ini, Selasa (21/7).
TANJUNGPINANG -Gabungan Pengusaha Indonesia (Gapensi) Propinsi Kepulauan Riau akan melakukan aksi penghijauan di daerah kawasan hutan lindung Sungai Pulai hari ini, Selasa (21/7).
Aksi ini merupakan bentuk konkrit Gapensi Kepri terhadap lingkungan dan sesuai dengan instruksi pengurus pusat Gapensi untuk melakukan aksi penghijauan.
Seperti berita yang pernah diturunkan terkininews.com Gapensi Kepri akan melakukan penanaman 1000 pohon di kawasan hutan lindung sungai pulai. Namun, sebelum melakukan penghijauan Gapensi Kepri akan melakukan kampanye hijau di lapangan Pamedan.
Kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa, mereka kelak akan membagi-bagikan stiker tentang peduli lingkungan yang dibagikan di lampu merah Pamedan.
"Ini merupakan langkah konkrit Gapensi Propinsi Kepulauan Riau terhadap lingkungan karena kita ketahui bersama kondisi sungai pulai saat ini, sangatlah ironis dan perlu dilakukan penghijauan di kawasan hutan lindungnya," kata Nazarudin Ketua Gapensi Kepri.